Danau di Sumatera Barat Ini Mengalami Pasang Surut

Sumatera Barat Memang memiliki keindahan alam yang luar biasa, hampir disemua kabupaten / kota di sumatera barat memiliki objek wisata, salah satunya yang berada di Jorong ( Desa ) Babukik dan Halalang Kenagarian Kamang Mudik Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam Sumatera Barat Ini.

Danau Di Sumatera Barat Ini Mengalami Pasang Surut
Danau Tarusan Kamang Saat Berair


Danau Tarusan Kamang, itulah nama objek wisata yang satu ini, namanya sesuai dengan nama daerah ini, danau yang terbentuk karena terdapatnya Celah-celah air yang mengalir dibatuan atas bukit ini, suatu saat memiliki air yang melimpah, namun pada saat yang lain bisa mengering dan berubah menjadi lapangan yang luas.

Danau Di Sumatera Barat Ini Mengalami Pasang Surut
Danau Tarusan Kamang Saat Senja Hari


Air danau Tarusan Kamang ini tidak berasal dari aliran sungai, Menurut keterangan para ahli dan masyarakat setempat bahwa danau tersebut mengalami pasang surut karena adanya air yang muncul dari celah-celah batu dan ditambah lagi daerah ini termasuk zona patahan sumatera bagian timur yang menyebabkan air mengalami pasang surut.

Keunikan Danau Tarusan Kamang :

Suatu ketika jika anda berkunjung ke danau tarusan kamang anda mungkin tidak menemukan danau disana, karena kondisi air yang sedang kering menyebabkan danau ini menjadi lapangan hijau, namun pada saat yang lain anda bisa melihat danau ini memiliki air yang melimpah.

Danau Di Sumatera Barat Ini Mengalami Pasang Surut
Danau Tarusan Kamang Saat Air Surut Seperti Lapangan Biasa

Menurut keterangan warga setempat keunikan lain dari Danau Tarusan Kamang ini adanya bunyi suara seperti air yang sedang mendidih sesaat ketika air akan mengaliri danau Tarusan Kamang tersebut. 

Satu Hal lagi yang sangat istimewa dari Danau ini adalah naiknya tumpukan tanah dibagian tengah danau yang akan naik dengan sendirinya saat air pasang dan mengikuti kondisi tanah/lapangan saat airnya surut.

Jika anda tertarik berkunjung kedanau ini sangat mudah dijangkau dari Kota wisata Bukittinggi hanya berjarak sekitar 12 KM. bisa ditempuh dengan kendaraan pribadi maupun kendaraaan Umum.

Demikianlah Informasi Wisata Pada Hari Ini semoga menambah wawasan wisata kita Jangan lupa di Share Jika bermanfaat Ya.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form