Payakumbuh merupakan kotamadya tingkat II, dahulunya Payakumbuh menjadi kota dari kabupaten Lima Puluh Kota (50 Kota). Karena pemekaran wilayah, maka terbagi dua antara kabupaten dan kotamadya ini. Sebagai salah satu kabupaten yang menyimpan keindahan alamnya, 50 kota terus berbenah dan memodernisasi spot wisatanya, salah satunya di kawasan wisata Lembah Harau.
Lembah Harau, awalnya merupakan spot wisata di lembah kabupaten 50 kota yang memiliki pemandangan indah dikelilngi dengan bukit/lembah dan memiliki air terjun yang tinggi. Di lokasi Lembah Harau inilah, saat ini dibangun banyak sekali jenis spot wisata di dalamnya, tidak hanya mengandalkan keindahan alamnya, tetapi juga dibangun berbagai macam tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Spot wisata yang telah dibangun seperti paralayang, balon udara, karpet aladin, sampan, sepeda terbang, sepeda air dan ATV.
Saat ini juga telah dibangun objek wisata kampung korea jadi kampung dengan latar pemandangan pohon tak berdaun. Terbaru adalah telah dibukanya tempat wisata "Kampung Eropa". Kampung Eropa merupakan spot wisata yang mengumpulkan bangunan, bendera dan tempat wisata yang ada di Eropa, atau lebih tepatnya disebut dengan Miniatur Negara-negara di Eropa. Jadi kampung Eropa itu letaknya di kabupaten 50 Kota bukan di Payakumbuh.
Baca Juga : Tempat Wisata Ala Korea di Payakumbuh
Salah satu bangunan yang terkenal di Paris, yaitu menara Eiffel berdiri di kokoh di Kampung Eropa Lembah Harau ini, area seluas 80 meter persegi ini, juga menyajikan Kincir Angin dan Rumah ala Belanda, Rumah Norwegia, Stone Henge, sampan ala Belanda, dan taman-taman bunga. Nantinya juga bakalan ada bangunan Italiano, Big Ben London, Jembatan ala Jepang, dan bangunan ala Eropa lainnya.
Antusias mayarakat lokal dan luar Sumaterra Barat sangat tinggi mengunjungi lokasi Kampung Eropa di Harau ini, hal ini dapat dilihat dari jumlah pengunjung yang datang setiap hari, terutama pada musim libur, libur akhir pekan maupun libur panjang, puluhan sampai ratusan kenadaraan mulai dari sepeda motor, mobil, bus pariwisata berjejer dan lalu lalang ke tempat wisata Kampung Eropa ini.
Untuk menuju lokasi Kampung Eropa di Lembah Harau ini, tidaklah sulit untuk ditemukan. Berjarak sekitar 16 Km perjalanan atau sekitar 30 menit menggunakan sepeda motor dengan kecepatan sedang.
Menuju lokasi Lembah Harau terlebih dahulu, saat memasuki kawasan Lembah Harau, kita akan masuk ke tempa wisat mulai dari gerbang dikenakan biaya masuk Rp.5000, sedangkan saat berada di kompleks dikenakan biaya parkir Rp.2000 untuk sepeda motor dan Rp.5000 untuk mobil, jika ingin memaskui area khusus kampung Eropa Anda dikenakan biaya masuk Rp. 15.000/orang.
Untuk wahana wisata lainnya, dikenakan biaya yang berbeda-beda antara satu dengan lainnya, seperti naik sepeda terbang, naik sampan dan lainnya. Sedangkan di tempat lainnya Anda dapat menikmati keindahan lembah dan bukit sekitaran Lembah Harau yang dihiasi dengan air terjun Lembah Harau.
Di tempat lain di bagian kiri sebelum masuk lokasi Kampung Eropa, kita juga bisa menikmati taman wisata, di sini terletak di pinggiran sungai dan ada kebun binatang mininya, dengan jumlah hewan yang tidak begitu banyak, namun cukup menjadi tempat hiburan dan berlibur Anda bersama dengan anak dan keluarga.
Bagaimana tertarik mengunjungi lokasi wisata “ Kampung Eropa “ di Lima Puluh kota ? silahkan datang dan kunjungi langsung saja lokasinya, untuk mendapatkan pengalaman berwisata yang menyenangkan.
Lembah Harau, awalnya merupakan spot wisata di lembah kabupaten 50 kota yang memiliki pemandangan indah dikelilngi dengan bukit/lembah dan memiliki air terjun yang tinggi. Di lokasi Lembah Harau inilah, saat ini dibangun banyak sekali jenis spot wisata di dalamnya, tidak hanya mengandalkan keindahan alamnya, tetapi juga dibangun berbagai macam tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Spot wisata yang telah dibangun seperti paralayang, balon udara, karpet aladin, sampan, sepeda terbang, sepeda air dan ATV.
Saat ini juga telah dibangun objek wisata kampung korea jadi kampung dengan latar pemandangan pohon tak berdaun. Terbaru adalah telah dibukanya tempat wisata "Kampung Eropa". Kampung Eropa merupakan spot wisata yang mengumpulkan bangunan, bendera dan tempat wisata yang ada di Eropa, atau lebih tepatnya disebut dengan Miniatur Negara-negara di Eropa. Jadi kampung Eropa itu letaknya di kabupaten 50 Kota bukan di Payakumbuh.
Baca Juga : Tempat Wisata Ala Korea di Payakumbuh
Salah satu bangunan yang terkenal di Paris, yaitu menara Eiffel berdiri di kokoh di Kampung Eropa Lembah Harau ini, area seluas 80 meter persegi ini, juga menyajikan Kincir Angin dan Rumah ala Belanda, Rumah Norwegia, Stone Henge, sampan ala Belanda, dan taman-taman bunga. Nantinya juga bakalan ada bangunan Italiano, Big Ben London, Jembatan ala Jepang, dan bangunan ala Eropa lainnya.
Antusias mayarakat lokal dan luar Sumaterra Barat sangat tinggi mengunjungi lokasi Kampung Eropa di Harau ini, hal ini dapat dilihat dari jumlah pengunjung yang datang setiap hari, terutama pada musim libur, libur akhir pekan maupun libur panjang, puluhan sampai ratusan kenadaraan mulai dari sepeda motor, mobil, bus pariwisata berjejer dan lalu lalang ke tempat wisata Kampung Eropa ini.
Untuk menuju lokasi Kampung Eropa di Lembah Harau ini, tidaklah sulit untuk ditemukan. Berjarak sekitar 16 Km perjalanan atau sekitar 30 menit menggunakan sepeda motor dengan kecepatan sedang.
Menuju lokasi Lembah Harau terlebih dahulu, saat memasuki kawasan Lembah Harau, kita akan masuk ke tempa wisat mulai dari gerbang dikenakan biaya masuk Rp.5000, sedangkan saat berada di kompleks dikenakan biaya parkir Rp.2000 untuk sepeda motor dan Rp.5000 untuk mobil, jika ingin memaskui area khusus kampung Eropa Anda dikenakan biaya masuk Rp. 15.000/orang.
Untuk wahana wisata lainnya, dikenakan biaya yang berbeda-beda antara satu dengan lainnya, seperti naik sepeda terbang, naik sampan dan lainnya. Sedangkan di tempat lainnya Anda dapat menikmati keindahan lembah dan bukit sekitaran Lembah Harau yang dihiasi dengan air terjun Lembah Harau.
Di tempat lain di bagian kiri sebelum masuk lokasi Kampung Eropa, kita juga bisa menikmati taman wisata, di sini terletak di pinggiran sungai dan ada kebun binatang mininya, dengan jumlah hewan yang tidak begitu banyak, namun cukup menjadi tempat hiburan dan berlibur Anda bersama dengan anak dan keluarga.
Bagaimana tertarik mengunjungi lokasi wisata “ Kampung Eropa “ di Lima Puluh kota ? silahkan datang dan kunjungi langsung saja lokasinya, untuk mendapatkan pengalaman berwisata yang menyenangkan.
Tags
Wisata
Semakin kesini industri wisata di Indonesia makin kreatif saja. Makin maju pokonya
ReplyDelete