Hindari Kecelakaan Mobil dengan Menghilangkan Kebiasaan Ini

Kecelakaan lalu lintas selalu terjadi setiap harinya baik itu berat maupun ringan. Meskipun Anda sudah mengikuti asuransi, tapi menghindari kecelakaan akan jauh lebih baik. Khususnya jika Anda berkendara dengan keluarga. 

Mobil


Keselamatan tentu menjadi hal utama yang wajib diperhatikan Anda sekeluarga. Oleh karena itulah ada beberapa kebiasaan mengemudi yang harus dihilangkan. Kebiasaan-kebiasaan ini bisa memicu terjadinya kecelakaan. 

6 Kebiasaan Berkendara yang Bisa Menimbulkan Kecelakaan

Anda mungkin sebelumnya sudah melakukan service rutin di bengkel Suzuki resmi Armada Perkasa Mobilindo sebelum mudik. Namun service saja tidak cukup untuk menghindari Anda dari kecelakaan jika masih saja ada kebiasaan buruk yang dilakukan. 

Kebiasaan buruk ini ternyata masih saja belum diketahui oleh banyak orang dan akhirnya meningkatkan angka kecelakaan di Indonesia. Apa saja kebiasaan yang sebaiknya Anda hindari saat mengemudikan mobil? Simak berikut ini. 

1. Menggunakan Smartphone

Sekedar mengecek sms atau melihat story di sosial media adalah kebiasaan buruk yang tak kunjung hilang juga dari para pengemudi. Padahal kegiatan kecil tersebut masih bisa dilakukan ketika Anda berhenti. 

Mengecek smartphone membuat pandangan Anda teralihkan, padahal jalanan sedang ramai atau Anda masuk di jalur cepat. Hal ini akan menimbulkan kecelakaan ketika Anda tidak waspada, apalagi pada saat malam hari. 

2. Mengobrol dengan Penumpang

Masih banyak warga Indonesia yang menyepelekan hal ini dan terus saja ngobrol seru dengan penumpang. Berbicara adalah hal yang normal dan boleh saja dilakukan tetapi pilih pembicaraan yang santai atau hanya mendengarkan penumpang. 

Jangan sampai terbawa emosi apalagi mengalihkan pandangan ke lawan bicara. Sama seperti menggunakan ponsel, fokus Anda akan berpindah dari jalan menuju ke penumpang. Anda pun bisa saja tidak sengaja menabrak atau menyetir keluar jalur. 

3. Makan dan Minum

Ketika Anda sedang lapar sebaiknya berhenti. Jika haus Anda bisa memilih tempat minum yang bisa langsung diambil dan diminum tanpa membuka tutup. Namun berbeda dengan makan, jika Anda tersedak dan harus minum maka akan sangat berbahaya. 

Makan dan minum adalah aktivitas yang sebaiknya dilakukan bukan di dalam mobil pada saat menyetir. Anda sebaiknya pergi ke rest area dan makan sebelum melanjutkan perjalanan. Selain itu makanan dan minuman juga bisa membuat mobil menjadi kotor. 

4. Menggunakan Make Up

Bagi para pengemudi wanita hal ini tentu seringkali terjadi. Karena terburu-buru untuk pergi ke kantor atau menjadi tamu di acara resmi lantas berdandan di dalam mobil sambil menyetir. Kegiatan ini sangat berbahaya jika dilakukan karena bisa memicu kecelakaan. 

Anda harus menggunakan make up dengan benar sambil berkaca. Otomatis pandangan tidak lagi ke depan tetapi ke cermin. Hal yang sama juga ketika Anda ingin melihat diri dari kaca spion tenga. Lebih baik berhenti dan selesaikan kegiatan berdandan. 

5. Mengebut 

Apakah Anda termasuk tipe pengemudi yang ugal-ugalan? Mengebut juga jadi salah satu penyebab kecelakaan paling tinggi. Anda akan kesulitan mengendalikan setir setelah mengebut. Bukan hanya kecelakaan dengan pengemudi lain tetapi juga kecelakaan tunggal. 

Misalnya saja ketika Anda sedang melewati jalur cepat dan jalanan banyak menikung. Mengebut sambil menikung adalah cara menyetir yang sangat berbahaya apabila Anda tidak terbiasa. Jadi sebaiknya atur kecepatan dengan baik agar tidak kecelakaan. 

6. Membawa Muatan Berlebih 

Pernahkah Anda melihat truk yang memiliki muatan begitu banyak di bak belakang? Hal ini juga bisa terjadi pada mobil pribadi. Misalnya Anda meletakkan barang di atas mobil atau membawa peralatan di bagasi belakang tapi tidak cukup. 

Lantas Anda membuka pintu belakang dan menggunakan tali untuk mengikat barang bawaan. Hal ini tentu melanggar rancangan penggunaan mobil yang standar. Anda bisa membahayakan pengemudi lainnya dengan buatan berlebih tersebut. 

Selain menghilangkan kebiasaan tersebut, Anda juga perlu rutin untuk mengecek kondisi mesin dan komponen lainnya pada mobil. Hal ini akan membuat Anda lebih merasa aman apalagi jika akan menempuh perjalanan jauh. 

Pengecekan kendaraan bisa dengan rutin Anda lakukan di beberapa bengkel Suzuki berikut ini:

1. Bengkel Suzuki Sejahtera Sumberbaru Trada, https://suzukidealerkalimalang.id/

2. Bengkel Suzuki Sejahtera Armada Trada, https://suzukimargondadepok.co.id/

3. Bengkel Suzuki SBAM Jakarta, https://suzukisbam.co.id/

4. Bengkel Suzuki Duta Cendana Adimandiri, https://suzukidutacendana.co.id/

5. Bengkel Suzuki Dwiperkasa Mobiltama, https://suzukidwiperkasa.co.id/

6. Bengkel Suzuki Armada Perkasa Mobilindo, https://suzukiarmada.co.id/

7. Bengkel Suzuki Handijaya Buana Trada, https://suzukigunungsahari.co.id/

8. Bengkel Suzuki Sejahtera Buana Trada, https://suzukitrada.co.id/

9. Bengkel Suzuki Indomobil Multi Trada,  https://indomobilsuzukidealer.co.id/ 

Jika ingin lebih mudah soal service Anda bisa langsung booking dengan klik salah satu websitenya. 

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form